![]() |
Foto : Pdt. Dr. Damianus.M.Th ketika mendoakan orang dalam pergumulan. |
Doa Mukjizat di Gereja GIKI telah menjadi daya tarik bagi banyak orang yang mencari kesembuhan dari penyakit dan pergumulan hidup. Pada Rabu malam, jemaat berbondong-bondong memenuhi gereja dengan harapan besar.
Pastor Dr. Domianus, M.Th., yang memimpin doa tersebut, dikenal karena pelayanan kesembuhannya yang inspiratif dan penuh kuasa. Gereja GIKI mengadakan doa mukjizat dua kali dalam sebulan, setiap hari Rabu pukul 19.00 WIB.
Selain Pastor Dr. Domianus, ibadah ini juga dilayani oleh para pelayan gereja dan pelayan altar yang setia membantu dalam setiap sesi doa. "Setiap kali kami mengadakan doa mukjizat, kami melihat banyak orang yang mengalami perubahan luar biasa dalam hidup mereka," kata Pastor Dr. Domianus.
"Ini adalah bukti dari kuasa Tuhan Yesus yang bekerja melalui doa dan iman." Tambahnya.
Banyak di antara para peserta yang memberikan kesaksian tentang kesembuhan dan kelegaan yang mereka rasakan setelah mengikuti doa mukjizat ini.
Salah satu jemaat, Ibu Boru Purba, mengungkapkan rasa syukurnya, "Saya datang dengan sakit yang sangat meresahkan dengan tensi yang tinggi, dan setelah didoakan, saya merasa jauh lebih baik. Ini adalah mukjizat bagi saya."
Gereja GIKI terus membuka pintunya bagi siapa saja yang membutuhkan dukungan rohani dan kesembuhan, menyebarkan harapan dan kepercayaan akan mukjizat ilahi.
Untuk informasi lebih lanjut tentang ibadah doa kesembuhan ini, masyarakat dapat menghubungi Gereja GIKI di Jalan Budi Kemasyarakatan No. 5 A, Medan Barat, Kota Medan, atau mengunjungi media sosial gereja GIKI.
(Alex-Pemred)